Selasa, 04 Maret 2014

CARA BERBISNIS KELAPA SAWIT




Bisnis Kelapa Sawit, Kerja Ringan Untung Besar

TIPS DAN KONSULTASI
Bisnis Kelapa Sawit, Kerja Ringan Untung Besar
Berbicara mengenai kelapa sawit bisa jadi Anda bayangkan bisnis yang besar dengan lahan yang luas serta pemeliharaan yang cukup merepotkan. Namun tahukah Anda bahwa bisnis kelapa sawit merupakan salah satu cara memperoleh pundi-pundi uang dalam jumlah yang banyak? Ya, bisnis kelapa sawit merupakan bisnis setrategis yang pasti menguntungkan. Pasalnya, hasil olahan dari produk kelapa sawit sangat dibutuhkan oleh masyarakat seperti minyak goreng, mentega dan masih banyak lagi.

Bisnis Kelapa Sawit, Bisnis Sampingan dengan Hasil Memuaskan

Banyak para pegawai di kawasan Sumatera terutama Riau yang menjadikan bisnis kelapa sawit sebagai bisnis tambahan disamping kesibukan mereka sebagai karyawan. Hasilnya sungguh lebih dari sekedar lumayan. Tak heran jika petani kelapa sawit menerima upah bulanan yang melebihi gaji bulanan pegawai kantoran, salah satunya karena produk kelapa sawit yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat luas, bahkan dunia.

Bisnis Kelapa Sawit, Kerja Ringan Untung Besar

Pekerjaan berbisnis kelapa sawit memang membutuhkan modal yang tidak sedikit. Modal ini digunakan untuk membeli atau menyewa lahan, membeli bibit, membayar para petani kelapa sawit serta pemeliharaan dan pemanenan. Namun demikian, Anda sebagai pemilik bisnis tidak perlu repot karena Anda dapat menyewa mandor yang ahli dalam perkebunan kelapa sawit lengkap dengan para petaninya yang akan melaksanakan apa harus dilakukan. Anda hanyalah sekedar pemilik dana, sedangkan pelaksana dapat Anda limpahkan pada orang lain.
Bisnis kelapa sawit menjanjikan untung yang besar, berikut ini beberapa alasannya :
1. Bisnis kelapa sawit mengikuti harga dunia, yakni Dollar Amerika. Seperti yang kita tahu, nilai dollar semakin lama semakin menguat terhadap rupiah. Hal ini merupakan suatu keuntungan sendiri karena standard perniagaan Anda adalah dalam kurs mata uang Dollar Amerika.
2. Hasil kelapa sawit Anda dilimpahkan pada penadah di luar negeri, alias Anda secara tidak langsung menjadi eksportir. Untuk mengolah kelapa sawit menjadi produk lainnya dibutuhkan teknisi dan mesin canggih dan negara kita belum mampu mengolah semua hasil produksi kelapa sawit.
3. Bisnis hulu maupun hilir dapat Anda lakukan. Bisnis hulu tentu saja menjadikan kelapa sawit sebagai produk utamanya. Namun sebagai pelaku bisnis hilir, Anda dapat memproses kelapa sawit yang sudah diproses menjadi barang jadi seperti minyak, mentega, dan sebagainya.
4. Dilirik banyak investor. Ya, jika Anda memiliki lahan kelapa sawit maka Anda akan dilirik oleh banyak investor yang berarti akan semakin banyak modal yang Anda miliki dan semakin luas kesempatan Anda untuk mengembangkan bisnis kelapa sawit Anda.
Itu tadi merupakan ulasan mengenai bisnis kelapa sawit. Jika Anda telah memiliki modal ilmu yang cukup dan modal, Anda bisa segera memulainya. Semoga Bermanfaat!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar